Minggu, 19 Desember 2010

Hubungan Manusia Dengan Komputer


  Perkembangan dan kemajuan teknologi merupakan faktor pemicu terjadinya perubahan sosial di kalangan masyarakat. Kemajuan teknologi merupakan kemajuan yang diinginkan oleh sebagian besar masyarakat di belahan dunia. Kemajuan teknologi juga dapat mempermudahkan segala aktivitas manusia. Tapi tentu saja, dengan adanya kemajuan teknologi di harapkan tidak merusak kepribadian bangsa, dan tidak menyebabkan rusaknya moral anggota masyarakat.
  Begitu pun dengan Negara Indonesia pasti mengharapkan kemajuan teknologi. Kemajuan teknologi pasti beriringan dengan semakin luasnya ilmu pengetahuan. Tidak hanya itu kemajuan teknologi dapat mempengaruhi sistem mata pencaharian, bahasa, budaya, dan unsur-unsur lainnya.
  Salah satu kemajuan teknologi salah satunya adalah komputer. Salah satu fasilitas yang ada pada komputer adalah pengiriman berita melalui internet. Informasi yang mungkin di rahasiakan dapat di bocorkan oleh mereka melalui internet. Dan seakan akan tidak ada lagi rahasia antar mereka. 
  Dahulu komputer itu berupa mesin ketik. Mesin ketik pasti mempunyai banyak kekurangan salah satunya tidak ada program untuk menghapus apabila tulisan kita salah. Dari evolusi sebelum sebelumnya mulai dari komputer dengan ukuran yang paling besar pada generasi satu sampai sekarang yang bisa kita rasakan berbentuk portable (kecil dan sederhana). Dan sekarang kita tidak hanya bisa mengenal komputer tapi juga ada laptop, palmtop, atau di gabung dengan fungsi lain menjadi PDA. Jika kita tidak bisa mengoperasikan komputer atau mengenal komputer maka kita akan di anggap gaptek atau basi oleh lingkungan sekitar kita. 
  Manfaat komputer dalam kehidupan sehari-hari:
- Bidang kesehatan
Dalam bidang kedokteran dalam memonitor pasien, mengetahui detak jantung, memeriksa organ dengan sinar X, plantasi jantung, dan organ lainnya, semua itu di lakuakan dengan menggunakan teknologi komputer.
- Bidang pendidikan
Sekarang para siswa tidak lagi mengabsen secara perorangan tapi cukup dengan menggunakan sidik jari tiap siswa sebelum dan sesudah sekolah. Mengetahui jadwal pelajaran maupun ujian. Mengetahui nilai, melakukan administrasi pembayaran, mengetahui beasiswa, dll.
- Bidang olah raga
Setiap event atau kegiatan olah raga baik bidang sepak bola, bulu tangkis, voli, dapat kita saksikan melalui fasilitas internet melalui berita atau siaran langsung.
http://studentsite.gunadarma.ac.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

LABEL

Flash Labels by Way2Blogging